Tuesday, August 21, 2018

KEBIASAAN BURUK KITA YANG TERKAIT DENGAN KESEHATAN

Minuman Beralkohol

Secara umum, hal-hal yang dilakukan secara rutin yang membuat hidup kita lebih bahagia, lebih efektif, dan lebih menyenangkan orang lain disebut sebagai kebiasaan baik. Kebiasaan-kebiasaan ini didukung oleh sebuah optimisme mengenai masa depan. 

Ada sejumlah kebiasaan tidak produktif dalam melawan rasa sakit. Kebiasaan-kebiasaan tersebut sering kali didasari oleh pesimisme yang kuat terhadap kelanjutan dari rasa sakit kronis. 

Berikut daftar kebiasaan buruk anda yang terkait dengan kesehatan :

Pesimisme 
Bahaya pesimisme tidak hanya bersifat psikologis, namun saya percaya bahwa sifat tersebut juga menghbat produksi zat kimia di dalam tubuh yang membantu kita mrnjadi aktif dan melawan rasa sakit. 

Pola pemikiran yang negatif adalah sebuah kebiasaan yang buruk. Dengan perawatan yang tepat,  kebiasaan ini bisa dihilangkan. 


Bagaimana anda mengenali pesimisme? Dengan sedikit imajinasi, anda dapat memikirkan 50 kemungkinan yang positif dan negatif. Pikiran anda biasanya adalah ccampuran dari keduanya, tetapi perhatikan ke mana arah pikiran anda.
Berikut ini adalah contoh yang bagus mengenai seseorang yang pesimis : orang yang mengalami sakit kepala dan percaya bahwa rasa sakit tersebut disebabkan oleh tumor otak. Ramalan mengenai kemungkinan masa depan negatif dikenal oleh ahli-ahli perilaku sebagai "awfulizing". Tentu saja, tidak ada bukti nyata yang mendukung pesimisme pada sebagian besar kasus. Waktu yang digunakan untuk pemikiran yang pesimistis ini adalah pemborosan uang sebenarnya dapat dihindari.

Jika tidak dapat mengucapkan sesuatu yang baik mengenai situasi anda, dalam waktu singkat anda tidak akan dapat mengatakan sesuatu yang baik tentang apapun atau siapapun. Anda mungkin menyadari juga bahwa anda tidak dapat mengatakan sesuatu yang baik mengenai diri anda. Ini berbahaya, karena anda harus menghargai diri sendiri.

Pesimisme sering kali tidak memiliki dasar nyata. Satu-satunya cara untuk menghilangkan pesimisme adalah menggantinya dengan sebuah kebiasaan pola berpikir yang baik (optimisme).

Jadi apa itu optimisme dan bagaimana cara mendapatkannya? Pertama, pahami bahwa optimisme berasal dari bahasa Latin, "optimus", artinya terbaik. Anda tidak akan mendapatkan optimisme dengan pil atau suntikan. Bukan begitu cara kerjanya. Optimisme hanya dapat datang dari dalam diri anda. Optimisme datang dari keteguhan hati yang mendorong untuk melihat sisi baik dari segala hal. Tentu saja, anda tidak dapat melakukan hal ini dengan menguncapkan sebuag perintah. Seperti semua hal-hal baik di hidup ini, anda harus mengusahakannya.

Kafein
Kafein adalah zat aktif di dalam kopi, teh, kola, dan bahan cokelat. Zat-zat tersebut menyenangkan jika tidak terlalu sering digunakan; tetapi pada banyak kasus penggunaan zat tersebut dapat menjadi kebiasaan. Kafein dapat juga mendorong timbulnya rasa sakit pada beberapa penderita rasa sakit kronis. Satu hal yang pasti, kafein mempersempit pembuluh darah kecil sehingga dapat meningkatkan tekanan darah. Hal ini bisa berbahaya jika anda memiliki masalah dengan peredaran darah. Kafein juga dapat menyebabkan atau memperparah detak jantung yang tidak teratur pada beberapa orang.

Merokok
Anda tahu merokok buruk bagi anda. Tidak mungkin anda hidup selama 20 atau 30 tahun terakhir ini tanpa menyadari bahaya rokok. Akan tetapi, apakah anda tahu bahwa selain akibatnya terhadap permasalahan kesehatan secara menyeluruh, merokok juga memiliki dampak terhadap rasa sakit kronis.

Jika ada gangguan dalam fungsi pembuluh darah, merokok dapat memperparah kondisi tersebut, kadang-kadang mengakibatkan rasa sakit kronis. Ketika pembuluh darah terbuka cukup lebar, darah dapat membersihkan kelelahan, stres, dan zat-zat kimia penyebab rasa sakit. Tetapi nikotin mempersempit pembuluh darah sehingga menyebabkan beberapa rasa sakit menjadi semakin parah.

Kelebihan Berat Badan
Berat yang berlebih bisa menjadi beban bagi orang yang mengalami sakit kronis, terutama jika rasa sakit tersebut ada dibagian bawah tubuh. Tekanan tambahan pada tubuh tidaklah sehat. Besar kemungkinan, kelebihan berat badan menambah rasa sakit.

Jika anda merasa perlu mengurangi berat badan, penting untuk menyingkapi diet dengan tepat. Jangan mengharapkan keajaiban. Sebaliknya, anda harus memasang sasaran yang wajar.

Penyalahgunaan Alkohol
Ada bukti bahwa sejumlah kecil alkohol dapat berguna bagi beberapa orang. Bukti-bukti tersebut dapat atau tidak dapat bertahan terhadap penelitian lebih lanjut. Akan tetapi, tidak ada keraguan lagi bahwa asupan alkohol dalam jumlah besar setiap harinya tidak sehat baik bagi tubuh maupun bagi pikiran. Tidak perlu dipertanyakan lagi, penyalahgunaan alkohol buruk. 

No comments:

Post a Comment