Friday, July 27, 2018

CARA MENGENDALIKAN DAN MENGHINDARI STRES

CARA MENGENDALIKAN STRES

Stres bisa menimpa siapa saja


Karena pada dasarnya stres kronis tidak sehat dan memiliki akibat yang parah pada rasa sakit, adalah penting bagi anda untuk mengambil langkah-langkah guna memahami penyebabnya. Anda perlu mengelola dan dengan demikian menenangkan stres. Hal ini tidaklah sesulit yang anda kira
Tetapi hal ini mungkin lebih penting dari yang anda sadari. Pikirkan kasus Fred, seorang lelaki pendiam yang berusia 40-an, yang menderita penyakit facet. Penyakit ini muncul sebagai gangguan pada satu atau beberapa sendi-sendi kecil ditulang belakang yang membuat sulit untuk membungkuk dan menggerak-gerakkan badannya. Ketika mengunjungi saya, ia mengatakan sesuatu yang mungkin sudah biasa di kalangan orang yang mengalami rasa sakit kronis.

"ketegangan membuatnya semakin parah, " kata Fred, "Bahkan, ketegangan dapat menimbulkan rasa sakit. "

Maka, apa yang dapat dilakukan?
Hal yang pertama yang harus dilakukan adalah menghindari atau paling tidak mengurangi stres kimiawi, yang meliputi : kafein, garam, alkohol, dan gula. Selanjutnya, dan ini mungkin sedikit lebih sulit, lakukan yang paling baik untuk menghindari situasi yang membuat stres.

CARA MENGINDARI STRES

  1. datanglah lebih awal pada suatu pertemuan. Datang awal selalu kurang membuat stres dibandingkan datang tepat pada waktunya atau terlambat. 
  2. Sediakan waktu tambahan ketika memperhitungkan waktu untuk suatu perjalanan, karena buru-buru dapat membuat stres. 
  3. Usahakan untuk menyelesaikan tugas-tugas seawal mungkin dan bukannya di menit-menit terakhir.
  4. Tertawalah dengan riang satu kali sehari. Ada kebenaran dalam pepatah kuno "Tawa adalah obat yang terbaik." Bukan hanya membuat bahagia, namun tawa juga menimbulkan perubahan kimiawi yang baik dalam tubuh anda. 
  5. Lakukan olahraga. Lagi, perubahan kimia yang dihasilkan bermanfaat bagi anda dan olahraga membuat anda merasa lebih kuat dan lebih percaya diri. 
  6. Senyum. Seperti tawa, senyum memproduksi perubahan kimiawi yang menyebabkan stres berkurang. Ingatlah, sikap anda adalah yang paling penting. 
  7. Lakukan sesuatu yang kreatif
  8.  Ada aktivitas terapi yang dapat menolong mengurangi stres. Aktivitas yang melatih sisi kreativitas dari kepribadian anda, termasuk di dalamnya : seni, musik, keterampilan tangan, puisi, dan menyulam.
  9. Ingatlah sisi spiritual anda. Kepercayaan spiritual apa pun sangat membantu untuk mengurangi stres. Percakapan dengan Tuhan yang tenang dapat membuat menolong untuk menenangkan pikiran.

LATIHAN-LATIHAN YANG DAPAT MENGURANGI STRES

Anda dapat melakukan lebih dari sekedar menghindari situasi yang membuat stres untuk mengurangi stres.  Sebenarnya, ada beberapa latihan yang telah terbukti berhasil, tidak hanya untuk  menenangkan tubuh namun juga meredakan rasa sakit. 

Latihan-latihan tersebut tidaklah sulit untuk dipelajari. Reaksi relaksasi jika dilakukan secara teratur, dapat menurunkan tekanan darah tinggi, menstabilkan detak nadi, dan berkontribusi terhadap kesehatan anda secara umum. 
Instruksinya sebagai berikut :
  1. Carilah kursi yang nyaman di sebuah ruangan yang sepi. Duduklah dan mulailah bernapas, perlahan dan dalam-dalam. 
  2. Ketika anda bernapas, berkonsentrasilah pada tempat dimana napas tersebut berasal dan usahakan untuk memasukkan udara dalam-dalam ke dalam perut. Perlahan, dalam-dalam.
  3. Anda ingin agar diafragma anda menekan ke bawah, sehingga mendorong perut keluar. Tentu saja, dada akan membesar juga namun konsentrasikan pada perut anda. Pelan-pelan saja. Bernapaslah dalam-dalam dan perlahan. Pertahankan kecepatannya. 
  4. Ketika pola pernapasan sudah cukup stabil, buatlah tangan dan pergelangan tangan anda santai. Pikirkan perkataan berikut ketika anda melakukannya : SANTAILAH DAN LEPASKAN. Perlahan, dalam-dalam. SANTAILAH DAN LEPASKAN. Rasakan ketegangan menghilang dari tangan dan pergelangan tangan setiap kali anda bernafas. SANTAILAH DAN LEPASKAN. rasakan ketegangan anda pergi. 
  5. Selanjutnya, berpindahlah ke otot punggung tangan anda. SANTAILAH DAN LEPASKAN. Rasakan ketegangan yang terlepas dari bagian tubuh tersebut. Santai, perlahan, dalam-dalam. Bernafas dan bersantai.
  6. Berpindahlah ke otot bahu anda. SANTAILAH DAN LEPASKAN. Bernafaslah dan rasakan stres akan menyusu
  7. Lanjutkan ke kelompok otot lainnya : kaki, pergelangan kaki, betis, punggung bagian belakang, punggung bagian atas, perut, dada, wajah, dan dahi. Hanya SANTAILAH DAN LEPASKAN. 
Ketika anda melakukan ini, beberapa hal terjadi. Dengan melemaskan otot-otot besar, serat-serat otot menjadi kendor dan memberi tempat lebih lega sehingga darah dapat mengalir di sela-selanya. Darah pada otot yang santai membersihkan asam kelelahan dan zat-zat kimiawi lain yang mrnimbulkan rasa sakit. Ketika aliran darah meningkat, anda mungkin mengalami perasaan hangat yang tenang dan menyenangkan di otot yang direnggangkan. Bila merasakannya, anda tahu bahwa anda berhasil membuat otot-otot santai.